Jumat, 28 Februari 2014

Menjalankan Aplikasi Android di Windows menggunakan Bluestacks App Player

Bagi Anda yang ingin memiliki Android namun tidak memiliki gadget, Anda tidak perlu khawatir karena aplikasi Bluestacks dapat dipasang melalui Windows Anda dan langsung bisa mendownload aplikasi di Playstore. Akan tetapi untuk mendownload aplikasi, Anda harus memiliki akun google yang Anda bisa buat atau jika anda sudah memiliki akun google Anda tinggal memasukkan saja akun Anda

Ada 2 cara untuk menginstall aplikasi ini yaitu secara Online dan Offline..

Untuk yang secara Online, Anda tinggal ke situs  http://bluestacks.com/ dan download untuk versi Windows. Setelah itu, Anda klik 2x aplikasi Bluestacks yang sudah anda download dan tinggal menunggu aplikasi terinstall. Akan tetapi, proses ini membutuhkan koneksi internet untuk menginstall aplikasi ini.

Cara kedua yaitu secara Offline yaitu anda tinggal mendownload aplikasinya disini. Ukuran filenya 150Mb. Setelah itu, Anda tinggal menginstallnya tanpa membutuhkan koneksi internet



Terima Kasih Semoga Bermanfaat........:)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar